Pontianak, 21 Juni 2019. Pada hari ini pukul 09.00 bertempat di Pengadilan Tinggi Pontianak, Tim BAWAS Mahkamah Agung RI memaparkan hasil temuan dalam rangka pengawasan reguler terhadap kinerja Pengadilan Tinggi Pontianak mulai dari Manajemen Pengadilan, Administrasi Perkara, Administrasi Persidangan, Administrasi Umum, Kinerja Pelayanan Publik, Pengelolaan Kas, Pengelolaan Barang dan jasa, Pengawasan, dan Penanganan Pengaduan.
Hasil Pengawasan yang telah dilakukan oleh Tim Pemeriksa Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI selama 3 Hari di Pengadilan Tinggi Pontianak disampaikan dalam sesi expose temuan dan pembinaan yang diadakan di Aula Pengadilan Tinggi Pontianak. Hasil pemeriksaan menyimpulkan bahwa pelaksanaan kinerja di Pengadilan Tinggi Pontianak telah berjalan dengan baik, walaupun masih ada beberapa temuan yang harus segera ditindaklanjuti pembenahannya dalam waktu singkat.
Unsur Pimpinan dan seluruh keluarga besar Pengadilan Tinggi Pontianak mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Tim BAWAS MARI atas masukan, temuan, dan koordinasinya, karena dengan pemeriksaan ini, Pengadilan Tinggi Pontianak menyadari sepenuhnya perlu kerja keras lebih lagi untuk terus meningkatkan kinerja pelayanan publik yang dilakukan. (spm/ws)