Pontianak - Humas : Kamis, 1 November 2018. Sesuai jadwal yang dikeluarkan oleh Mahkamah Agung RI bekerjasama dengan BKN, pada hari ini telah dilaksanakan Tes SKD Seleksi CPNS Mahkamah Agung RI Tahun Anggaran 2018 untuk wilayah Provinsi Kalimantan Barat. Seleksi ini dilaksanakan di BPSDM Kalimantan Barat dengan diikuti sebanyak 298 Peserta.
Panitia Daerah dalam Pelaksanaan Tes CPNS Mahkamah Agung wilayah Kalimantan Barat merupakan koordinasi antara Pengadilan Tinggi Pontianak, Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, dan perwakilan dari BKN Pusat maupun Mahkamah Agung RI. Tes Mahkamah Agung terjadwal pada sesi 3 dan Sesi 4 yang pelaksanaan tepatnya dimulai pada jam 13.00 WIB.
Puji Syukur pelaksanaan ini berjalan dengan lancar sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Hasil tes SKD tersebut telah langsung dapat diketahui oleh peserta Tes SKD, dan dalam hal kelulusannya akan diumumkan kemudian secara resmi oleh Mahkamah Agung RI.